Hasil Musyawarah Majelis Syuro PKS Usung Anies Sebagai Calon Presiden 2024, Kader Daerah : Gaspol

Melalui Musyawarah Majelis Syura VIII, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) secara resmi memutuskan mengusung Anies Baswedan sebagai Calon Presiden pada pemilu 2024.
Keputusan itu disampaikan ketua DPP PKS, Ahmad Syaiku, dalam konferensi Persnya di kantor DPTP PKS di Jakarta, Kamis (23/2/2023).
Yana Flandriana, selaku ketua DPD PKS Sumedang, menyambut baik deklarasi tersebut. Menurutnya, deklarasi tersebut memacu dan memicu kader di daerah untuk gaspol memenangkan PKS dan Anies pada perhelatan politik di Tahun 2024 mendatang.
“Pasca deklarasi ini tentu akan kami intensifkan dengan upaya konsolidasi dengan semua elemen pemenangan Anies baik dengan sesama partai koalisi lainnya ataupun dengan jaringan Relawan Anies yang sudah terbentuk di Sumedang,” kata Yana seperti pada keterangan tertulisnya kepada Tahu Ekspres, Kamis (23/2).
Yana menyebutkan, PKS memiliki track record yang manis saat mengusung Anies di Pilkada Jakarta. Saat itu, kata Yana, PKS mampu menjadi salah satu Parpol yang mengantarkan Anies memenangkan Pilgub DKI Jakarta.
“Maka kali ini PKS pun Insya Allah memiliki semangat yang sama bahkan lebih besar lagi untuk mampu mengantarkan Anies pada Pilpres 2024 yang akan datang bukan hanya menang di Sumedang, Jawa Barat tapi insya Allah di Indonesia,” kata Yana.