PasehPeristiwaSumedang

Usai Diguyur Hujan Lebat, Tebing Setinggi 6 Meter di Area SDN Sindangjati Paseh Sumedang Longsor

TAHUEKSPRES, SUMEDANG – Ketua Pengurus Cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (PC Pergunu) Kabupaten Sumedang, Agus D Lustriana yang juga salahsatu Guru di SDN Sindangjati Paseh membenarkan, bahwa tebing setinggi 6,5 meter dengan lebar sekitar 5 meter dilingkungan SDN Sindangjati mengalami longsor akibat hujan deras yang terjadi Jum’at (7/4/2023) kemarin.

Baca Juga :  Banner Larangan Buang Sampah di Desa Cipanas Kembali Dipasang Usai Dirusak Oknum

“Iya, tebing ini berada di lokasi SDN Sindangjati yang mengalami longsor saat hujan deras mengguyur daerah Paseh kemarin,” ujar Agus kepada wartawan di Paseh Sumedang Jawa Barat (Jabar), Sabtu (8/4/2023).

Akibat persitiwa itu, sambung Agus, dirinya meminta pihak terkait dapat melakukan asesmen guna meminimalisir terjadi bencana longsor susulan.

Baca Juga :  Karang Taruna Desa Baginda Edukasi Literasi Digital Lewat Sosialisasi "Bijak Menggunakan Teknologi"

“Tentu saja, kami maupun orang tua murid SDN Sindangjati sangat khawatir area longsoran semakin meluas. Apalagi saat ini belum ada upaya signifikan dari pihak Sekolah maupun Dinas Pendidikan (Disdik) Sumedang untuk mengantisipasi kedepannya seperti apa,” ucap Agus.

Kendati demikian, sambung Agus, pihak sekolah berharap area longsoran tidak bertambah atau tidak terjadi longsor susulan.

Baca Juga :  Baginda Expo 2025, Gerak Bersama Cegah Stunting dan Dukung UMKM Melalui Digitalisasi

“Saya berharap, dengan adanya peristiwa ini semua pihak terkait dapat memberikan kontribusinya agar tebing di area SDN Sindangjati diperbaiki. Terlebuh, dapat mengantisipasi bencana longsor susulan,” tukas Agus D Lustriana pengajar di SDN Sindangjati Paseh. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button