Dua Mobil Terperosok di Cisitu Sumedang, Lalulintas Sempat Terhambat

TAHUEKSPRES, SUMEDANG – Kemacetan sempat terjadi di Jalan Raya Wado-Sumedang Tepatnya di Dusun Bakom Desa Linggajaya Kecamatan Cisitu Kabupaten Sumedang pada Sabtu (10/2/2024) sore. Hal tersebut diakibat satu unit mobil tronton dan satu unit mobil truk terpelosok di lokasi tersebut.
Salah satu warga, Yuli, menuturkan bahwa kejadian terjadi bermula saat mobil truk yang membawa muatan hebel terperosok sekira pukul 16.00 WIB. Kemudian diikuti oleh tronton yang hendak parkir juga ikut terperosok.
“Truk bawa muatan hebel amblas sama kontainer mau parkir dititik yang sama amblas juga,” terang Yuli.
Yuli pun mengatakan kemacetan parah sempat terjadi hingga mobil truk berhasil dievakuasi. Namun hingga Sabtu (10/2/204) pukul 19.00 WIB mobil Kontainer masih belum bisa dievakuasi.
“Macet parah tadi, motor juga tidak bisa lewat. Kalo mobil yang membawa hebel sudah jalan lagi. Karena barangya diturunkan dulu. Kalo tronton masih, karena amblesnya agak dalam,” pungkasnya.