BPBD Sumedang Adakan Pelatihan Creative Hazard Education untuk Antisipasi Longsor
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang mengadakan Pelatihan Creative Hazard Education Seri Longsor bersama Mahasiswa FMIPA Universitas Indonesia di SMPN 1 Cimalaka, Sumedang, Rabu (8/11).
Kegiatan ini dihadiri oleh 56 orang peserta yang berasal dari Guru SD dan SMP se-Kabupaten Sumedang.
Menurut Kepala Pelaksana BPBD Sumedang, Atang Sutarno, pelatihan tersebut diadakan untuk mencegah bencana longsor yang terjadi di lingkungan sekolah.
“Diadakannya acara pelatihan tersebut yaitu untuk pencegahan dan kesiapsiagaan tanah longsor di lingkungan sekolah masing-masing,” kata Atang.
Ia melanjutkan, kegiatan pelatihan ini masih ada satu hari lagi hingga esok. “Mudah-mudahan dengan adanya pelatihan ini, para guru bisa memahami soal bencana longsor dan bisa melakukan upaya pencegahan,” katanya.