20 PJUTS Dibangun di Talaga Majalengka, NHZ : Total 800 Titik Sudah Diterangi
TAHUEKSPRES, MAJALENGKA – Sebanyak 20 Titik di Kecamatan Talaga Kabupaten Majalengka sudah diterangi oleh Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS). Hal itu disampaikan oleh Anggota DPR RI Fraksi PKS, Nurhasan Zaidi atau akrab disapa NHZ.
NHZ menyampaikan sudah lebih bahwa program tersebut merupakan hasil dari kerjasama dengan Wakil Kepala DPRD Kabupaten Majalengka Dhora Darojatin. Menurutnya memang sudah menjadi tugas legislator untuk mewujudkan aspirasi dari masyarakat. Adapun keseluruhan sudah 800 PJUTS yang dibangun dari hasil advokasi yang dilakukannya.
“selain fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan. Anggota DPR RI juga memiliki peran advokasi untuk memperjuangkan aspirasi-aspirasi masyarakat serta program dari mitra DPR terutama untuk masyarakat di daerah konstituen,” jelasnya melalui pesan yang di sampaikan pada Minggu (5/11/2023).
Kiprah NHZ sebagai anggota DPR RI sudah tidak bisa diragukan lagi. Selain sudah terpilih sebagai wakil rakyat selama tiga periode, capaian kinerja dan prestasinya selama periode 2019-2024 sudah sangat terlihat.
Adapun hasil dari peran advokasi program dan anggaran yang berhasil dilaksanakannya diantaranya, yakni (1) bimtek 1000 UMKM wirausahawan baru, (2) 800 PJUTS, (3) 10.000 paket sembako covid, (4) 500 mesin converter bagi petani dan pelayan, (5) 1000 rumah bantuan pasang listrik baru, (6) 50 bantuan Operasional pesantren, (7) menyalurkan 2000 Al Qur’an, (8) satu mobil ambulan layanan masyarakat, (9) 100 bantuan operasional madrasah terdampak covid, (10) 300 bantuan anggaran program BUMdes, (11) 400 titik bantuan irigasi Poktan, (12) 5 titik jembatan gantung, dan masih banyak lagi yang lainnya.







