Pilkada Sumedang 2024Politik

Dukungan untuk Dony Ahmad Munir Terus Mengalir di Pilkada Sumedang

Relawan Balad Titus Deklarasi Dukungan untuk DOAMU.

Sumedang – Dukungan kepada Calon Bupati Sumedang 2024, Dony Ahmad Munir, terus mengalir. Kali ini, giliran Relawan Balad Titus yang resmi memberikan dukungan dalam acara deklarasi yang digelar pada Minggu (29/9/2024) di Desa Cibeusi, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang.

Ketua Relawan Balad Titus, Titus Adriana, menyampaikan alasan di balik dukungan tersebut. “Kami sepakat mendukung Kang Dony dan Fajar karena melihat banyak prestasi yang telah diraih saat Kang Dony menjabat sebagai Bupati Sumedang. Kami yakin pasangan ini bisa melanjutkan pembangunan dengan lebih baik,” ujar Titus saat memberikan pernyataan di depan para relawan.

Baca Juga :  Tahapan Kampanye Pilkada Sumedang Segera Dimulai, KPU Wajibkan Laporan Dana Awal

Titus menambahkan bahwa relawan Balad Titus akan bekerja keras, khususnya di wilayah Jatinangor, untuk mengumpulkan dukungan suara. “Kami akan berjuang maksimal agar Kang Dony bisa meraih suara terbanyak di Pilkada Sumedang 2024. Dukungan ini tidak hanya simbolis, tapi juga merupakan bentuk nyata dari tekad kami untuk membawa Sumedang ke arah yang lebih baik,” tegasnya.

Baca Juga :  Pengumuman Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sumedang Tahun 2024

Menanggapi dukungan tersebut, Dony Ahmad Munir menyatakan rasa syukur dan terima kasihnya. “Dukungan dari Relawan Balad Titus ini menjadi tambahan semangat bagi kami. Ini bukan hanya soal jumlah dukungan, tetapi kepercayaan yang diberikan menjadi motivasi untuk terus berjuang,” kata Dony dalam sambutannya.

Baca Juga :  KPU Tetapkan Nomor Urut Paslon Pilkada Sumedang 2024

Dony juga menyinggung rencana program yang akan dijalankan jika terpilih kembali, khususnya terkait peningkatan UMKM. “Kami sudah menyiapkan berbagai pelatihan di BLK, termasuk bantuan modal dan pemasaran. Ini adalah bagian dari upaya membuka lebih banyak lapangan kerja di Sumedang,” tambahnya.

Acara deklarasi ini turut dihadiri sejumlah tokoh lokal, termasuk anggota DPRD Kabupaten Sumedang, Warson dari Fraksi Gerindra, Riki Kadarsiah dari PAN, dan Dr. Dudi Supardi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button