Camat Apresiasi Sejumlah Atlet Asal Rancakalong Berlaga di Porprov Jabar

TAHUEKPRES, SUMEDANG – Sejumlah atlet dan perangkat pertandingan yang akan mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-XIV Jawa Barat tahun 2022 asal Kecamatan Rancakalong diapresiasi langsung oleh Camat Rancakalong, Ili S.sos.
“Ya mereka ini telah dilepas secara resmi sebagai kontingen Porprov 2022 oleh Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir di GOR Tadjimalela pada Rabu, (26/10/2022).
Nah, pada hari kemarin secara resmi, saya kembali mengundang para atlet dan kontingen khususnya warga kami ke kantor Kecamatan Rancakalong untuk diberikan apresiasi atau dukungan moril agar dapat mengikuti Porprov Jabar di Kabupaten Bekas nanti meraih kemenangan,” ujar Camat Rancakalong, Ili S.sos kepada wartawan di Sumedang Jabar, Jum’at (28/10/2022).
Camat Racakalong mengaku bangga karena ada beberapa atlit asal Rancakalong yang akan ikutserta berlaga di Porprov Jabar.
“Untuk dapat maju ke Porprov ini kan tidak mudah. Banyak hal yang harus dilalui. Apalagi ini demi mengharumkan nama Sumedang dan Rancakalong,” tuturnya.
Lebih dari itu, imbuh Camat, meskipun tidak seberapa nilainya, namun dirinya berharap bentuk dukungan dan perhatian yang diberikan terhadap para atlet kontingen asal Rancakalong tersebut dapat menambah spirit dan tekad yang kuat untuk meraih kemenangan.
Di kesempatan itu, Dewan Hakim Cabang Olahraga (Cabor) Futsal asal Kecamatan Rancakalong, Suherman Abanda menyambut baik apresiasi yang telah diberikan pihak Kecamatan Rancakalong.
“Terimakasih kepada Pemerintah Kecamatan Rancakalong yang telah memberikan perhatian bagi para atlet yang akan mengikuti Porprov ke-XIV Jabar.
Tentu saja ini menjadi sebuah motivasi bagi kami untuk berusaha semaksimal mungkin agar bisa meraih prestasi yang terbaik. Terlebih dapat mengharumkan nama baik Sumedang dan Rancakalong,” ucapnya.
Dikatakan, sejumlah atlet asal Rancakalong itu diantaranya, atlet sepakbola putri ada 4 orang, atlit rugby 1 orang, pelatih karate 1 orang, wasit futsal FIFA 1 orang, dewan hakim 1 orang dan atlet pentanque 1 orang.
“Mohon do’anya dari warga Sumedang maupun Rancakalong agar kami para kontingen yang akan berlaga di Porprov Jabar dapat meraih kemenangan,” tandas Suherman Abanda. (*)