Peristiwa

Sapi Limosin di Sumedang Dicetut Maling, Pemilik Rugi Belasan Juta Jelang Idul Adha

Sumedang – Dua hari jelang Idul Adha, warga Dusun Sukamaju, Desa Sukawangi, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, digegerkan dengan kasus pencurian sapi. Seekor sapi limosin milik warga raib digondol maling saat subuh.

Sapi milik Teten Taufik, warga setempat, diketahui hilang pada Rabu (4/6/2025) pagi saat keluarga hendak memberi pakan.

Baca Juga :  Belum Kantongi Izin, Tower Telekomunikasi di Sukawangi Pamulihan Disegel

“Saat dicek ke kandang, hanya tersisa dua ekor sapi lainnya, sementara satu sapi jantan dewasa sudah tidak ada,” kata Teten.

Teten menduga sapi tersebut sudah diincar pelaku sejak beberapa hari sebelumnya. Ia sempat melihat dua orang tak dikenal menggunakan sepeda motor berhenti cukup lama di depan kandang pada malam sebelumnya.

Baca Juga :  Longsor Susulan di Cigendel Pamulihan Berhasil Dievakuasi, Arus Lalu Lintas Kembali Normal

“Mereka (2 orang) pakai motor, berhenti lama di depan kandang, mencurigakan,” tambah Teten.

Atas kejadian pencurian sapi tersebut, Teten mengaku merugi hingga Rp18 juta, pihak korban berencana melaporkan kejadian tersebut ke polisi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button