Olahraga

Rekomendasi 7 Lokasi Nobar Persib di Sumedang

Mulai dari Sumedang Kota, Tanjungsari hingga Jatinangor.

Tim kesayangan warga Jawa Barat, Persib Bandung berhasil masuk ke babak final Liga 1 Indonesia bersama Madura United. Pada pertandingan Final leg ke-1 tim Maung Bandung berhasil mengalahkan Madura United dengan skor 3-0 di Stadion Sijalak Harupat Bandung. Kini Persib Bandung harus berhadapan dengan Madura United di stadion Gelora Bangkalan, Jum’at (31/5) kick off Jam 19.00 WIB.

Baca Juga :  Update Kecelakaan di Bundaran Alamsari Sumedang: Satu Korban Meninggal Dunia

Menurut Kasi Humas Polres Sumedang, AKP Awang Munggardijaya, ada 7 titik nonton bareng yang menjadi fokus pengamanan pihak kepolisian.

“Untuk personel Polres Sumedang yang melaksanakan pengamanan nobar final Liga 1 (2023/2024) Leg ke-2 antara Madura United versus Persib Bandung. Untuk pelaksanaan pengamanan dipimpin oleh Pak Kapolres, Bu Wakapolres dan Pak Kabag OPS,” katanya saat dikonfirmasi Tahu Ekspres.

Baca Juga :  Wanita Lansia di Sumedang Ditemukan Meninggal di Rumah, Tubuh Mulai Membusuk

Kemudian untuk pelaksanaan Nobar, kata Awang, untuk di Kecamatan Sumedang Selatan lokasinya di Alun-Alun Sumedang dan Gedung Kwarcab Pramuka Cigugur.

Wilayah Kecamatan Sumedang Utara dilaksanakan di Alun-alun Tegalkalong, Kampus UNSAP dan Dealer JPM Sumedang.

Kecamatan Tanjungsari lokasinya di Alun-alun Tanjungsari dan untuk Kecamatan Jatinangor lokasinya di Janspark Jatinangor.

Baca Juga :  Kurang dari 24 Jam, Polisi Bekuk Pencuri Besi Pembatas Jalan Cadas Pangeran Sumedang

“Kemudian untuk pelaksana pengamanan jalur, penanggungjawabnya Pak KBO Lantas, personilnya 27 orang. Untuk pelaksana pengamanan mobile itu personilnya 22 orang. Secara keseluruhan personil yang dikerahkan dalam pengamanan Nobar ini 167 orang. Mulai Jam 17.00 WIB sampai selesai,” kata AKP Awang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button