PLH Kades Cintamulya: Perbaikan Jalan Cipasir Bukan dari APBD, Ini Murni Swadaya Masyarakat
TAHUEKSPRES, SUMEDANG – Pelaksana Harian Kepala Desa (PLH Kades) Cintamulya Bina Ferdiansyah memastikan bahwa pengerjaan perbaikan jalan perbatasan desa Cintamulya Jatinangor dan Cipasir Kabupaten Bandung dilakukan oleh hasil swadaya masayarakat.
“Ya, pengerjaan jalan Cipasir-Cintamulya ini bersumber dari swadaya masyarakat. Bukan dari APBD, lembaga, komunitas atau individu tertentu. Ini murni swadaya masyarakat dan akan dikerjakan mulai sekarang,” tegas PLH Kades Cintamulya, Bina Ferdiansyah kepada wartawan di Jatinangor Sumedang Jawa Barat (Jabar), Jum’at (26/12/2025).
Oleh sebab itu, sambung Bina, dirinya mengapresiasi kepada para donatur yang telah berkontribusi untuk perbaikan jalan Cipasir-Cintamulya. Dimana sebelumnya, sangat rusak parah dan dinilai membahayakan pengendara.
“Meskipun jalan Cipasir-Cintamulya ini masuknya ke wilayah Kabupaten Bandung, tapi keberadaanya menjadi akses utama bagi warga Cintamulya Kabupaten Sumedang. Panjang jalan ini sekitar 130 meter dari jalan nasional ke tugu perbatasan Desa Cintamulya,” ucap Bina.
Pengerjaan jalan tersebut, sambung Bina, akan dilakukan pengecoran dengan estimasi biaya sekitar Rp 150 juta. Bahkan, panitia pelaksana juga menyiapkan berita acara kegiatan sebagai bentuk transparansi dan pertanggungjawaban kepada para donatur dan masyarakat.
“Kami juga mengucapkan terimkasih kepada para donatur yang telah menginisiasi dan berkontribusi untuk pengerjaan jalan Cipasir-Cintamulya seperti, Bapak Irvan Muhammad Ali, pemilik Sakghan Boutiq, Tujuh Luhur Law Firm, Bahrul serta sejumlah donatur lainnya,” kata Bina.
Tak hanya itu, imbuh Bina, ia juga mengapresiasi warga yang telah ikut serta membantu secara gotong royong demi kelancaran pengerjaan jalan Cipasir-Cintamulya.
“Saya ucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang telah ikut berpartisipasi dan berkontribusi untuk perbaikan jalan Cipasir-Cintamulya. Semoga menjadi ladang amal ibadah yang dibalas kebaikan oleh Alloh SWT,” tandas PLH Kades Cintamulya, Bina Ferdiansyah. (*)







