PeristiwaSumedangTanjungsari

Keributan Terjadi di Tanjungsari, 3 Orang Alami Luka Bacok

Telah terjadi keributan di Jalan Pamegarsari (PLN Lama Tanjungsari) pada Minggu (9/7) petang, sekira Jam 18.00 WIB. Akibatnya 3 orang mengalami luka bacok. Sebanyak 2 orang mendapatkan perawatan di Puskesmas Tanjungsari dan 1 orang dilarikan ke Rumah Sakit AMC Cileunyi.

Baca Juga :  PKB Salurkan Bantuan Rumah Swadaya untuk Warga Kurang Mampu di Sumedang

Hal itu dibenarkan oleh Danramil Tanjungsari, Kapten Inf Agus Hermawan, menurutnya, saat ini dua korban sedang dalam perawatan medis Puskesmas Tanjungsari, sedangkan satu lagi ditangani RS AMC Cileunyi. “Kejadian sudah dalam penanganan Polsek Tanjungsari,” tuturnya kepada wartawan, Sabtu (9/7).

Baca Juga :  Donat Kentang Naik Daun di Sumedang, Jadi Primadona Baru di Kalangan Pencinta Kuliner

Sebelumnya telah beredar di media sosial terkait pembacokan di Pasar Malem, yang berada di Alun-alun Tanjungsari, namun setelah dikonfirmasi ternyata lokasi kejadian lumayan jauh dari pasar malem.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button