Kejahatan

Kotak Amal Masjid di Sumedang Dibobol, Pelaku Terekam CCTV

Sumedang – Aksi pembobolan kotak amal terjadi di Masjid Nuurul Iman Al-Fadilah, Lingkungan Dano, Kelurahan Kota Kaler, Kecamatan Sumedang Utara. Dalam aksinya pelaku juga terekam Closed Circuit Television (CCTV) pada Selasa (12/11/2024) sekira Jam 10.11 WIB.

Sekretaris Masjid Nuurul Iman Al-Fadilah, Galih Mulya Nugraha (35), mengatakan pembobolan diketahui saat waktu salat Zuhur. “Pas waktu salat Zuhur saya lihat kotak amal sudah terbuka, gemboknya rusak. Langsung kami cek CCTV, ternyata benar dibobol maling,” kata Galih kepada wartawan, Rabu (13/11/2024).

Menurutnya, uang dalam kotak amal belum diketahui jumlahnya karena biasanya hanya dibuka setiap Jumat. “Setiap Jumat baru dihitung. Untuk sekarang, kotak amal tidak akan disimpan di luar lagi. Akan dikeluarkan hanya pada hari Jumat,” ujarnya.

Selain itu juga, Galih memberikan rekaman CCTV kasus serupa ditempat berbeda, bahkan ada satu video yang diduga penangkapan terduga pelaku di Alun-alun Sumedang. Dilihat dari video satu dengan yang lainnya, postur tubuh dan pakaian yang digunakan terduga pelaku hampir mirip.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button