HiburanOlahraga

Saat Wabup Fajar Ditanya Soal Jelang Laga Persib Vs Persija, Begini Pesan untuk Bobotoh Sumedang

Sumedang – Wakil Bupati Sumedang M. Fajar Aldila mengajak seluruh masyarakat, khususnya suporter sepak bola, untuk menjaga kondusivitas saat menggelar nonton bareng (nobar) pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta. Ia mengingatkan agar tidak ada tindakan anarkis yang berpotensi memicu keributan.

“Ayo kita nonton laga Persib vs Persija ini dengan tindakan-tindakan yang kondusif, jangan sampai ada tindakan-tindakan anarkis yang dapat memicu, amit-amit, terjadinya chaos atau keributan, jadi tolong khususnya untuk Bobotoh Viking di Kabupaten Sumedang, ini sudah nelpon juga dengan ketuanya ya,” kata Wabup Fajar saat diwawancarai di Gedung Negara Kabupaten Sumedang, Sabtu (10/1/2026).

Baca Juga :  Pasca Penertiban, Pemda Sumedang Lakukan Pengawasan PKL Depan PT Kahatex

Fajar memastikan kondisi Kabupaten Sumedang dalam keadaan aman dan siap menggelar nobar secara tertib. Ia mengajak masyarakat untuk bersama-sama menikmati pertandingan di lokasi yang telah disiapkan pemerintah daerah.

“Insya Allah Kabupaten Sumedang kondusif, makanya besok bersama-sama kita nobar seru-seru di pusat pemerintahan Sumedang,” ujarnya.

Baca Juga :  Wabup Fajar Tinjau Kondisi Real Penyandang Disabilitas di Buahdua, Salurkan Beberapa Bantuan

Ia juga mengingatkan masyarakat agar tidak memaksakan diri datang langsung ke stadion apabila tidak memiliki tiket pertandingan. Menurutnya, hal tersebut berpotensi menimbulkan kerawanan dan membahayakan keselamatan.

“Bagi yang enggak punya tiket nonton di stadion jangan dipaksakan, karena itu tadi, yang kita takutkan adalah bencana yang dibuat oleh manusia, soalnya ya tadi, keributan, dan yang kedua karena tidak ada tiket jadi berdesak-desakan masuk, ya kita berkaca dari kejadian-kejadian sebelumnya,” ungkapnya.

Baca Juga :  Peninjauan Jalan Rusak di Buahdua Sumedang, Wabup Fajar Pastikan Jalur Burujul–Sanca Tuntas 2026

Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Pemkab Sumedang memfasilitasi kegiatan nobar di pusat pemerintahan sebagai ruang aman bagi masyarakat.

“Jangan sampai itu terulang, kita rencananya memang setiap nobar selalu di pusat pemerintahan Sumedang, itu memang difasilitasi untuk masyarakat,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button