PemerintahanSosial

Peninjauan Jalan Rusak di Buahdua Sumedang, Wabup Fajar Pastikan Jalur Burujul–Sanca Tuntas 2026

Sumedang — Pemerintah Kabupaten Sumedang kembali memprioritaskan peningkatan infrastruktur di jalur vital yang belum selesai perbaikannya, yaitu di jalan Burujul–Sanca, Kecamatan Buahdua. Wakil Bupati Sumedang, M. Fajar Aldila, turun langsung meninjau kondisi ruas jalan tersebut pada Rabu (03/12/2025).

“Tahun depan perlebaran jalan Burujul selesai. Insyaallah tahun 2026 jalan ini sudah mulus dan jauh lebih nyaman dilalui,” kata Fajar kepada Tahu Ekspres.

Baca Juga :  Sumedang Bicara Antikorupsi, Kasatgas II KPK : 'Pemberantasan Adalah Tanggung Jawab Bersama'

Fajar menyebut jalur Burujul–Sanca bukan sekadar akses antardesa, tapi menjadi penopang mobilitas harian warga dan aktivitas ekonomi masyarakat. Karena itu, perbaikannya disebut masuk agenda prioritas.

“Saya berharap perbaikan jalan dapat berjalan sesuai rencana, mengingat jalur tersebut merupakan akses vital untuk aktivitas ekonomi, pendidikan, dan layanan publik,” ujarnya.

Baca Juga :  Saat Wabup Fajar Ditanya Soal Jelang Laga Persib Vs Persija, Begini Pesan untuk Bobotoh Sumedang

Selain memastikan target waktu pengerjaan, Fajar menambahkan bahwa peningkatan kualitas infrastruktur jalan merupakan bagian dari komitmen pemerintah daerah untuk mempermudah akses masyarakat.

“Peninjauan ini juga sekaligus memantau langsung kondisi fisik ruas jalan yang selama ini menjadi salah satu jalur penting warga Burujul dan Sanca,” pungkasnya.

Baca Juga :  Empat Kades PAW dan Satu Penjabat Dilantik, Bupati Sumedang: 'Proses Demokrasi Berjalan Aman dan Damai'

Dengan penegasan jadwal penyelesaian proyek tersebut, Pemkab Sumedang berharap masyarakat segera merasakan dampak perbaikan secara signifikan pada 2026 mendatang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button