KDMP Syariah Mekarjaya Resmi Dilaunching Prabowo, Siap Jual Gas LPG Hingga Sembako dengan Harga Eceran Terendah
Sumedang – Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) Syariah Mekarjaya resmi diluncurkan bersamaan dengan peluncuran nasional program KDMP oleh Presiden Prabowo secara daring, Senin (21/7/2025). Koperasi ini siap menjadi penyalur LPG Pertamina dan sembako dengan harga eceran terendah sesuai ketetapan pemerintah.
Ketua KDMP Syariah Mekarjaya, Rangga Wianggadana, mengatakan koperasi ini sudah berjalan satu bulan sebelum peluncuran nasional. Saat ini, KDMP Syariah Mekarjaya memiliki 426 anggota aktif dengan beberapa unit usaha yang mulai beroperasi.
“Kami akan menjadi pangkalan resmi LPG Pertamina dengan harga eceran terendah sesuai ketetapan pemerintah. Begitu pula dengan sembako seperti beras dan minyak goreng, kami jual dengan harga termurah. Saat ini harga di pasaran cukup tinggi, dan KDMP hadir untuk menyeimbangkan. Diharapkan masyarakat dapat langsung merasakan manfaat dari keberadaan koperasi,” kata Rangga kepada wartawan, Senin (21/7).
Rangga menambahkan, pihaknya juga menjalin kemitraan dengan BUMN untuk menyalurkan berbagai produk. “Semoga kami diberi kekuatan dan kelancaran dalam menjalankan amanah ini serta memberikan dampak positif,” ujarnya.
Ia juga mengucapkan terimakasih kepada pihak sponsor Bank Mandiri yang telah memberikan bantuan 2 unit motor Biar roda tiga.
Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir, yang hadir dalam acara tersebut memberikan apresiasi atas kiprah KDMP Syariah Mekarjaya. Ia menyebut koperasi ini memiliki modal awal Rp 85 juta dan menawarkan berbagai layanan seperti sembako, LPG, pupuk, konveksi, serta produk UMKM dan pertanian organik.
“Kami juga telah menandatangani MoU dengan Badan Gizi Nasional dan menyediakan layanan antar. Ini adalah wujud komitmen kami dalam mendukung pembangunan berkelanjutan serta menjaga kelestarian lingkungan,” kata Dony.
Dony menegaskan, KDMP telah terbentuk di 270 desa dan 7 kelurahan di Sumedang. Beberapa koperasi sudah mulai beroperasi, dan Pemkab sedang menyiapkan dashboard pemantauan digital serta aplikasi KDMP untuk memonitor data anggota, modal, jenis usaha, hingga latar belakang pendidikan pelaku koperasi.
“Selain itu, terdapat kegiatan cek kesehatan gratis dan Bazar Pangan Murah yang menjadi pembeda dari launching KDMP lainnya,” pungkasnya.







