Warga Antusias, Gerakan Pangan Murah di Cimanggung Diserbu Pembeli

Sumedang – Antusiasme warga memadati halaman Kantor Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Rabu (9/10/2025), saat digelar Gerakan Pangan Murah yang diinisiasi oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Sumedang. Kegiatan ini bertujuan untuk menstabilkan pasokan dan harga pangan sekaligus membantu masyarakat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.
Salah satu warga Desa Cikahuripan, Agnia, mengaku sangat terbantu dengan adanya kegiatan tersebut.
“Saya cukup antusias dengan pasar murah ini. Harganya jauh lebih terjangkau, apalagi untuk bahan pokok seperti beras dan minyak. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut,” ujar Agnia saat ditemui di lokasi.
Gerakan Pangan Murah tersebut menyediakan berbagai kebutuhan pokok dengan harga yang lebih rendah dari pasaran. Di antaranya beras lokal dijual Rp62.500 per 5 kilogram, telur Rp26.000 per kilogram, minyak goreng Rp14.500 per liter, serta aneka sayuran yang dibanderol mulai Rp5.000 hingga Rp10.000 per pak.
Kepala Bidang Ketahanan Pangan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Sumedang Iwan Gustiawan, mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam menjaga kestabilan harga pangan serta menekan laju inflasi di tingkat masyarakat.
“Tujuannya adalah untuk stabilisasi pasokan dan harga pangan, agar ketersediaan dan keterjangkauan bahan pokok bisa terus terjaga. Mudah-mudahan kegiatan ini membantu kebutuhan masyarakat, khususnya di Cimanggung,” kata Iwan.
Ia berharap, melalui program ini daya beli masyarakat dapat meningkat dan beban pengeluaran rumah tangga sedikit berkurang.
“Kami berharap kegiatan ini bisa terus berjalan dan memberi dampak positif bagi masyarakat Sumedang,” tambahnya.
Kegiatan pasar murah tersebut berjalan lancar dengan pengawasan dari pihak kecamatan dan aparat desa setempat. Warga berharap kegiatan serupa dapat digelar secara rutin di berbagai wilayah Kabupaten Sumedang.







