BudayaPemerintahanPendidikan

Nama Kudanya ‘Barak KDM’, Maulana Pelajar Sumedang yang Dapat Kuda dari Gubernur Dedi Mulyadi

Sumedang – Pasca mendapat bimbingan di barak militer, seorang pelajar asal Tanjungkerta, Sumedang, mengungkapkan rasa senangnya setelah mendapat hadiah seekor kuda dari Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi. Kuda tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap Maulana yang menyenangi kuda renggong.

“Alhamdulillah a kudanya bagus, tapi ini belum dapet orderan manggung mah,” kata siswa yang diberi hadiah kuda oleh Gubernur Jabar, Dedi Mulyadi, Maulana Cakra Juniar kepada Tahu Ekspres, Kamis (17/7/2025).

Baca Juga :  Gubernur Jabar Lantik Sejumlah Kepsek SMA/SMK, Ini Daftarnya

Maulana juga sudah memberi nama khusus untuk kuda yang kini ddipeliharanya, lantaran kuda tersebut diberikan oleh Gubernur saat dirinya mendapat bimbingan di barak militer.

“Nama kudanya ‘Barak KDM’, kan dapet kuda na pas di barak a, jadi weh di kasih nama itu,” ungkapnya.

Baca Juga :  Gubernur Jabar KDM di Milad ke-113 Muhammadiyah : 'Rumah Sakitnya Mewah, Pemimpinnya Sederhana'

Meski masih duduk di bangku sekolah, Maulana tetap merawat kudanya sendiri sepulang sekolah.

“Iya a pulang sekolah teh langsung ngarit (mencari rumput), Alhamdulillah a udah punya kuda ge,” ujar dia.

Tak lupa, Maulana menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Gubernur Dedi Mulyadi yang telah memberikan hadiah tersebut.

Baca Juga :  Desak Stop Alih Fungsi Lahan untuk Cegah Bencana Alam, KDM: Tanaman Kebun Sudah Naik ke Arah Gunung

“Haturnuhun pisan ka bapa aing, semoga banyak rezekinya, sehat terus dan jadi Gubernur yang terbaik buat Jabar,” ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button