Peristiwa

Inilah Daftar Nama Korban Longsor Cisempur Jatinangor

SUMEDANG, — Musibah longsor terjadi di lokasi pembangunan lapangan mini soccer di Dusun Cintamanah, Desa Cisempur, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jumat (2/1/2026) sore. Peristiwa ini menewaskan empat pekerja bangunan, sementara empat lainnya berhasil selamat.

Longsor terjadi sekitar pukul 14.36 WIB saat para pekerja mengerjakan pondasi ceker ayam mini soccer. Kondisi tanah labil di lereng diduga menjadi penyebab longsoran yang menimbun para pekerja.

Baca Juga :  Longsor di Cisempur Jatinangor, 3 Pekerja Selamat dan 4 Masih Dicari

Kantor SAR Bandung menerima laporan sekitar pukul 14.45 WIB dan langsung mengerahkan Tim SAR Gabungan. Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor SAR Bandung, Moch. Adip, memimpin proses evakuasi.

“Evakuasi dilakukan secara manual dengan melibatkan hampir 200 personel dari Basarnas, PMI, TNI, Polri, BPBD, Satpol PP, dan relawan,” ujar Adip.

Ia menyebutkan, seluruh korban berhasil dievakuasi dan korban terakhir ditemukan pada pukul 19.06 WIB. “Saat ini sudah dipastikan tidak ada korban tertimbun,” katanya.

Baca Juga :  Longsor Saat Buruh Kuli Gali Tanah di Cisempur Jatinangor, Enam Korban Tertimbun

Bupati Sumedang, H. Dony Ahmad Munir, menyampaikan duka cita atas musibah tersebut. “Dari delapan pekerja, empat meninggal dunia, dua tertimbun namun selamat, dan dua lainnya berhasil lolos,” ujarnya.

Berikut data korban berdasarkan informasi Basarnas:

Korban Selamat:

  • Dian (41), buruh kuli, warga Cisempur. (Sempat tertimbun kemudian dibawa ke RS UNPAD)
  • Ahmid (71), buruh kuli, warga Cisempur. (Sempat tertimbun kemudian dibawa ke RS UNPAD)
  • Dahlan (42), mandor, warga Cisempur. (Berada dilokasi kejadian)
  • Satu pekerja lainnya berhasil lolos saat kejadian.
Baca Juga :  Pemilik Lahan Mini Soccer Cisempur Beri Rp50 Juta, Biayai Anak Korban hingga SMA

Korban Meninggal Dunia:

  • Ivan, buruh kuli, warga Rancaekek.
  • Ujang, buruh kuli, warga Rancaekek.
  • Ade Hilir, buruh kuli, warga Desa Cileunyi Wetan, Kabupaten Bandung.
  • Heri, buruh kuli, warga Karasak, Sumedang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button