Pendidikan

IMM Jawa Barat Gelar Musyawarah Daerah XV dengan Tema “Bagja tur Berdaya keur IMM Jabar Digdaya”

Jawa Barat – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Jawa Barat menggelar Musyawarah Daerah ke-15 dengan tema “Bagja tur Berdaya keur IMM Jabar Digdaya”. Musyda tersebut digelar pada Sabtu (25/1/2025) bertempat di Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kuningan.

“Musyawarah daerah sekarang mengangkat tema ‘Bagja tur Berdaya keur IMM Jabar.’ Harapannya, dari tema ini, kader-kader IMM Jawa Barat bisa menjadi kader yang bahagia dan sejahtera sehingga menjadi kader yang berdaya, menjadikan IMM Jawa Barat yang digdaya,” kata Ketua Pelaksana Musyda IMM Jawa Barat, Muhammad Yunus.

Yunus juga mengatakan bahwa Musyawarah Daerah tersebut adalah momen untuk memperkuat tali silaturahmi dan menyatukan langkah dalam mewujudkan cita-cita organisasi.

“Mari kita jadikan ajang musyawarah daerah ini sebagai wahana untuk saling bertukar pikiran dan pengalaman demi kemajuan IMM Jawa Barat,” tambahnya.

Ketua Umum DPD IMM Jawa Barat, Faisal Amin Prawira, dalam sambutannya mengatakan bahwa kader IMM mesti konsisten merawat nalar kritis mereka.

“Masa depan IMM Jawa Barat tentunya ada di tangan kita semua. Kader-kader Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Jabar punya kewajiban untuk merawat nalar kritis Persyarikatan Muhammadiyah,” katanya.

Narasi yang dibangun oleh kader IMM Jawa Barat, lanjut Faisal, merupakan analisis dari kondisi IMM sebagai organisasi kemahasiswaan yang berbasis intelektual.

“Jadi, kita menganalisis bagaimana kondisi Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Jawa Barat pada periode-periode sebelumnya sehingga muncullah narasi ikhtiar kolektif dan berkemajuan,” tambahnya.

Terakhir, Faisal berharap pada Musyda IMM yang ke-15 ini dapat menghasilkan kepemimpinan yang mampu menghadapi tantangan zaman.

“Harapannya adalah dari musyawarah daerah ini dapat menghasilkan regenerasi yang mampu berkontribusi menjawab tantangan Jawa Barat ke depannya,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button