Sumedang – Dua siswi kelas X SMK Informatika Sumedang, Putri Aulia Syabila (15) dan Geitsa Kamilya (15), kritis usai mengalami kecelakaan tunggal menabrak tembok rumah warga di Turunan Cilipung, Kelurahan Pasangrahan Baru, Kecamatan Sumedang Selatan, Senin (22/12/2025) sekitar pukul 11.00 WIB.
Kedua korban yang berboncengan, diduga mengalami rem blong di kondisi jalan menurun sebelum tikungan tajam. Mereka tergeletak bersimbah darah dan langsung ditolong warga untuk dibawa ke RSUD Umar Wirahadikusumah Sumedang.
Saksi, Sudrajat, pemilik rumah, mendengar suara benturan keras dan menemukan kedua korban sudah tergeletak di depan rumahnya. “Pas buka pintu sudah tergeletak di sini. Korbannya dua orang berboncengan, anak sekolah SMK Informatika. Ini darah semua,” kata Sudrajat.
Warga menduga sepeda motor Honda Beat bernomor polisi Z-4759-AAL yang dikendarai korban mengalami rem blong. “Blong rem, matic kalau panas (rem) blong. Ini tanjakan ini, kayaknya dari atas,” jelas Sudrajat.
Lokasi tersebut kerap terjadi kecelakaan, terutama melibatkan sepeda motor jenis matik. “Ini juga bukan sekali di sini, sering. Sebelumnya juga ada teriakan, awas-awas. Ini kan belok tajam, lurus ke sini (tembok rumah),” tambahnya.
Petugas dari Unit Gakkum Satlantas Polres Sumedang pun telah mendatangi lokasi kejadian dan menangani kasus kecelakaan tunggal tersebut. Sementara Kedua korban masih menjalani penanganan intensif di Instalasi Gawat Darurat RSUD Umar Wirahadikusumah Sumedang.







