Remaja di Cimanggung Hilang Sejak Minggu, Terakhir Terlihat Naik Motor Beat Oranye Putih
Sumedang – Seorang remaja bernama Hamdon Fitrianto Nugroho (17), warga Perum SBG, Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, dilaporkan hilang sejak Minggu (5/10/2025) sore. Hingga kini, keluarga masih terus melakukan pencarian dibantu warga setempat.
Ayah kandung Hamdon, Tohirin, melaporkan kehilangan anaknya secara resmi pada Selasa (7/10/2025) di Sekretariat RW 12. Dalam laporannya, Tohirin menyebut anaknya terakhir terlihat di Jalan Pesantren Cikalama, Cimanggung, sekitar pukul 17.30 WIB.
“Terakhir dia terlihat mengenakan sarung hijau, kaos putih lengan panjang, dan kacamata bening,” ujar Tohirin saat ditemui di kediamannya, Selasa pagi.
Hamdon memiliki rambut lurus, kulit sawo matang, dengan tinggi badan sekitar 160 cm dan berat 58 kg. Saat pergi, ia juga membawa sepeda motor Beat warna oranye putih dengan nomor polisi D 2980 VBU.
Ketua RW 12, Sutarja, membenarkan bahwa laporan kehilangan sudah diterima secara resmi. Ia bersama perangkat wilayah dan warga kini tengah melakukan pencarian.
“Kami sudah berkoordinasi dengan para Ketua RT dan warga sekitar untuk membantu mencari keberadaan Hamdon,” kata Sutarja.
Hal senada disampaikan Kepala Dusun 5, Slamet Suripto, yang turut memantau perkembangan pencarian. “Kami berharap anak ini segera ditemukan dalam keadaan selamat. Warga juga kami imbau agar peka jika melihat ciri-ciri yang disebutkan,” ucapnya.
Pihak keluarga berharap, siapa pun yang mengetahui keberadaan Hamdon dapat segera menghubungi nomor 0822 1696 5119
“Kami mohon bantuan seluruh warga. Jika ada yang melihat Hamdon atau motornya, tolong segera kabari kami,” tutur Tohirin dengan nada haru.







