Peristiwa

Anak Umur 4 Tahun Temukan Ular Kobra di Dalam Kamar, Damkar Sumedang Turun Tangan

Sumedang – Seekor ular king cobra sepanjang sekitar 5 meter masuk ke rumah warga di Lingkungan Cibuah, Desa Pasanggrahan Baru, Kecamatan Sumedang Selatan, Senin (22/9/2025). Ular berbisa itu pertama kali ditemukan oleh anak berusia 4 tahun saat bermain di dalam kamar.

Ibu pemilik rumah, Heni Rohaeni (35), langsung melaporkan kejadian itu ke UPT Damkar Wilayah Sumedang Kota. Laporan masuk sekitar pukul 17.20 WIB.

Baca Juga :  Monyet Serang Guru Perempuan di Ganeas Sumedang, Petugas Damkar Diterjunkan untuk Evakuasi

“Begitu menerima laporan, kami Regu Piket 3 Bidang dan UPT Damkar Wilayah Sumedang Kota segera meluncur ke TKP untuk melakukan evakuasi. Ular ditemukan berada di dalam kamar rumah,” ujar Soekarno, petugas Regu 3 UPT Damkar Wilayah Sumedang Kota kepada wartawan, Selasa (23/9).

Baca Juga :  Rumah Panggung di Tanjungsari Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp150 Juta

Evakuasi dimulai pukul 17.30 WIB dan berlangsung sekitar 30 menit. Petugas akhirnya berhasil mengamankan ular kobra tersebut pada pukul 18.00 WIB tanpa adanya korban jiwa.

Soekarno menyebut ular sementara diamankan di kantor Damkar Sumedang Kota sebelum akhirnya diserahkan ke komunitas pecinta reptil. Hal itu dilakukan karena di markas damkar belum tersedia kandang khusus untuk menampung ular berbisa.

Baca Juga :  Damkar Tanjungsari Evakuasi Sarang Tawon di Atap Rumah Warga Leles, Jatinangor

“Untuk sementara ular kami simpan dulu. Setelah itu langsung diambil oleh komunitas pencinta reptil Sumedang karena memang biasanya jenis ular berbisa seperti itu biasa digunakan untuk bahan penelitian,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button