Olahraga

IPSI Sumedang Gelar Training Camp Bersama Federasi Pencak Silat Eropa

Sumedang – Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Sumedang menggelar Training Camp pertama bersama Federasi Pencak Silat Eropa pada Selasa (11/2/2025) di Geo Theater Rancakalong, Sumedang.

Turut hadir Ketua IPSI Kabupaten Sumedang, Roni Setiawan, beserta jajaran, Presiden Federasi Pencak Silat Eropa, pelatih tim nasional Pencak Silat Inggris, Bupati Sumedang terpilih Dony Ahmad Munir, Kadisparbudpora Sumedang Nandang Suparman dan Kadisdik Sumedang Dian Sukmara.

“Mungkin ini yang pertama, Training Camp di Kabupaten Sumedang. Mudah-mudahan ke depannya mereka bisa mendelegasikan lebih banyak peserta dari Eropa dengan dukungan Ketua Pencak Silat Eropa. Semoga ini menjadi bagian dari perkembangan Pencak Silat yang akan terus mendunia,” kata ketua IPSI Sumedang, Roni Setiawan saat diwawancarai Tahu Ekspres.

Baca Juga :  Tinggalkan Pengelolaan Kuno Open Dumping, TPSA Cibereum Sumedang Beralih ke Controlled Landfill

Roni menambahkan bahwa diadakannya Training Camp ini merupakan langkah awal dari persiapan IPSI Sumedang untuk menggelar pertandingan berkelas internasional.

“Perlu kami sampaikan bahwa ini adalah langkah awal. Kami sedang mempersiapkan pertandingan internasional yang nantinya akan diadakan di Sumedang,” ujar Roni.

Baca Juga :  Wamenhut Puji Digitalisasi Sumedang: 'Contoh Integrasi Data untuk Kebijakan Tepat'

Ia juga menegaskan bahwa seluruh kegiatan IPSI Sumedang adalah bentuk ikhtiar dan keseriusan dalam membangun prestasi, sesuai dengan tagline “Sumedang Puseur Jawara”.

“Ini adalah langkah awal kita. Seperti tagline IPSI Sumedang, ‘Sumedang Puseur Jawara’, mudah-mudahan ke depan bisa terwujud dengan semangat dan kerja keras bersama,” ucapnya.

Baca Juga :  Sempat Kena Sanksi DLH Jabar, Transformasi Pemda Sumedang untuk TPAS Cibeureum Menuju Pengelolaan Sampah Modern

Terakhir, Roni mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terus mendukung kemajuan Pencak Silat di Kabupaten Sumedang.

“Terima kasih kepada Pak Bupati terpilih, Bapak Dony Ahmad Munir, dan seluruh pihak yang telah mendukung serta merestui rencana kami menggelar pertandingan internasional di Sumedang dalam waktu dekat. Mari kita doakan bersama agar Pencak Silat Sumedang bisa mendunia,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button