Site icon Tahu Ekspres Sumedang

Donat Kentang Naik Daun di Sumedang, Jadi Primadona Baru di Kalangan Pencinta Kuliner

Sumedang – Siapa yang bisa menolak kelezatan donat? Camilan manis satu ini memang selalu berhasil memikat hati banyak orang. Namun, ada yang berbeda dengan donat yang sedang naik daun saat ini. Ialah donat kentang, varian donat yang terbuat dari campuran kentang yang memberikan tekstur lembut dan rasa yang unik.

Donat kentang kini menjadi primadona baru di kalangan pencinta kuliner Sumedang. Berbagai kedai dan toko kue mulai menawarkan donat kentang dengan berbagai variasi topping dan rasa. Salah satu yang paling populer adalah donat kentang dengan topping gula halus. Meski terdapat juga varian donat dengan topping keju dan cokelat.

Seorang penjual donat kentang, Dadang yang akrab dipanggil Om Dadung menuturkan, bahwa permintaan akan donat kentang terus meningkat dari hari ke hari.

“Awalnya, saya hanya coba-coba membuat donat kentang untuk melengkapi menu cemilan di kedai Gubo yang kini saya kelola. Tapi ternyata, banyak yang suka. Sekarang, donat kentang jadi salah satu menu yang laris di jualnya.” Ujarnya.

Keunggulan donat kentang terletak pada teksturnya yang lebih lembut dan rasa yang lebih kaya dibandingkan donat biasa. Campuran kentang membuat donat ini terasa lebih padat namun tetap lembut saat digigit. Selain itu, donat kentang juga lebih tahan lama dan tidak mudah kering.

Dengan semakin banyaknya variasi rasa dan topping yang ditawarkan, donat kentang diprediksi akan terus menjadi tren di kalangan pencinta kuliner Sumedang.

Jadi, bagi Anda yang belum mencoba, jangan sampai ketinggalan untuk mencicipi kelezatan donat kentang yang sedang hits ini.

Bagi Anda yang ingin mencoba membuat donat kentang sendiri di rumah, berikut adalah resep sederhana yang bisa Anda ikuti:

Bahan-bahan:
– 250 gram kentang, kukus dan haluskan
– 500 gram tepung terigu
– 100 gram gula pasir
– 1 bungkus ragi instan
– 1/2 sendok teh garam
– 200 ml air hangat
– Minyak goreng secukupnya

Cara membuat:
1. Campurkan kentang yang sudah dihaluskan dengan tepung terigu, gula pasir, ragi instan, dan garam. Aduk rata.
2. Tuangkan air hangat sedikit demi sedikit sambil terus diuleni hingga adonan kalis.
3. Diamkan adonan selama kurang lebih 1 jam hingga mengembang.
4. Kempiskan adonan, lalu bentuk menjadi bulatan-bulatan kecil.
5. Lubangi bagian tengah bulatan donat.
6. Goreng donat dalam minyak panas hingga berwarna keemasan.
7. Angkat dan tiriskan.
8. Beri topping sesuai selera.
9. Donat kentang siap disajikan.

Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba!***

Exit mobile version