Herman Suryatman Dilantik Jadi Sekda Jabar, Ini Daftar Undangan dari Unsur Pemerintahan Sumedang
Penjabat Bupati Sumedang, Herman Suryatman, hari ini, Senin 1 April 2024, akan dilantik menjadi Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat di Aula Barat Gedung Sate. Jl. Dipenogoro No. 22 Bandung, Jam 15.00 WIB.
Sebelumnya, pria asal Situraja Kabupaten Sumedang ini memulai karirnya lama menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) dilingkungan Pemkab Sumedang, dari mulai Camat, Kadis kemudian sempat bekerja di Kementerian PAN-RB sebelum jadi Sekda Sumedang di era kepemimpinan Dony Ahmad Munir – Erwan Setiawan.
Setelah masa jabatan Dony – Erwan habis di akhir Tahun 2023. Herman dilantik jadi Penjabat Bupati Sumedang dimasa transisi kepemimpinan Sumedang sampai pada kepemimpinan Sumedang selanjutnya yang akan ditentukan melalui Pemilihan Kepala Daerah pada November Tahun 2024.
“Insyaallah. Neda pidu’ana,” ucap Herman kepada Tahu Ekspres saat dikonfirmasi terkait kebenaran kabar dirinya akan dilantik jadi Sekda Jabar hari ini, Senin (1/4).
Adapun dikalangan wartawan telah tersebar terkait surat undangan pelantikan dirinya yang berisi daftar undangan untuk unsur Pemerintahan Kabupaten Sumedang.
Inilah daftar nama undangan pelantikan Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat, Herman Suryatman, dari unsur Pemkab Sumedang :
1. Ketua DPRD Kabupaten Sumedang, Bapak Irwansyah Putra
2. Dandim 0610 Sumedang, Bapak Letkol Kav. Christian Gordon Rambu
3. Kapolres Sumedang, Bapak AKBP Joko Dwi Harsono,S.I.K., M.Hum
4. Ketua Pengadilan Negeri Sumedang, Ibu Dr. Hj. Indah Wastu Kencana Wulan, S.H., M.H
5. Kepala Kejaksaan Negeri Sumedang, Ibu Yenita Sari,S.H., M.H
6. Bapak Drs. H. Misbach
7. Bapak Dr. H. Dony Ahmad Munir,S.T., M.M
8. Bapak H. Erwan Setiawan, SE
9. Bapak Irjend Pol (Purn) Drs. H. Adang Rochjana
10. Bapak Drs. Dwi Wahyu Atmaji, MPA
11. Ketua MUI Kabupaten Sumedang, Bapak KH. Anwar Sanusi
12. Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang, Ibu Hj. Tuti Ruswati,S.Sos., M.Si
13. Asisten Sekda Bid. Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Bapak Asep Uus Ruspandi, S.Sos.,
M.Si
14. Plt. Asisten Sekda Bid. Ekonomi dan Pembangunan, Ibu Mulyani toyibah, SE., ME
15. Asisten Sekda Bid. Administrasi dan Umum, Bapak Budi Rahman, S.Sos., M.Si
16. Staf Ahli Bupati Bid. Kemasyarakatan dan SDM, Bapak H. Agus Suherman, S.Sos., M.Si
17. Staf Ahli Bupati Bid. Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Bapak Drs. H. Asep Sudrajat
18. Staf Ahli Bupati Bid. Ekonomi dan Pembangunan, Bapak Dikdik Syeh Rizki, S.Sos., M.Si
19. Inspektur Daerah Kabupaten Sumedang
20. Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Kabupaten Sumedang
21. Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Sumedang
22. Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Sumedang
23. Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Sumedang
24. Ketua Forum Camat Kabupaten Sumedang