Politik

Hadapi Pemilu 2024, KPU Sumedang Lakukan Tes CAT bagi Ratusan Peserta Calon PPK

TAHUEKSPRES, SUMEDANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumedang mengadakan tes tertulis seleksi calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilu 2024 yang digelar selama 2 hari dari tanggal 6-7 Desember 2024 di SMKN 1 Sumedang Jawa Barat (Jabar), Rabu (7/12/2022).

“Hari ini merupakan hari kedua kami melaksanakan tes tertulis. Tes tertulisnya menggunakan Computer Assisted Test (CAT). Memang didalam salah satu persyaratan juga kami mencantumkan harus memiliki kemampuan menguasai IT. Jadi selama 2 hari tes, berjalan dengan lancar tidak ada kendala yang dialami oleh peserta tes. Peserta relatif tidak gagap teknologi. Secara teknis semua berjalan dengan lancar,” ujar Ketua KPU Sumedang, Ogi Ahmad Fauzi.

Baca Juga :  Umuh Muchtar dan Kader Golkar Sumedang Apresiasi Hitung Cepat Prabowo - Gibran Unggul

Ogi mengatakan, peserta yang mengikuti tes tertulis sebanyak 588 peserta yang sebelumnya dinyatakan lolos penelitian administrasi. Sedangkan tes tertulis tersebut dibagi menjadi 2 hari, dalam 1 hari dilaksanakan 3 sesi. Setiap sesinya diikuti oleh 100 orang yang ditempatkan kedalam 4 ruangan dengan durasi pengerjaan selama 90 menit, sebanyak 75 soal.

“Salah satu prinsip penyelenggaraan Pemilu itu terbuka. Mengingat, dalam seleksi calon PPK ini merekan nantinya akan menjadi penyelenggara Pemilu. Jadi, seleksinya kami lakukan terbuka dengan menempelkan hasil tes sesaat setelah dilakukan tes. Sehingga, betul-betul transparan.

Sebetulnya, setiap peserta mengetahui hasil masing-masing setelah mereka selesai mengerjakan soal akan tampil dilayar mereka hasilnya berapa, tetapi kami juga umumkan seluruh peserta tes sesaat setelah sesi selesai,” terang Ogi.

Baca Juga :  18 Tersangka Kasus Narkotika Berhasil Diringkus Polres Sumedang

Menurut Ogi, hasil seleksi tertulis akan diambil menjadi 15 orang setiap Kecamatan untuk maju ke tahap berikutnya yaitu, wawancara. Jika dalam satu Kecamatan peserta tes tertulis kurang dari 15 maka semuanya akan dilakukan wawancara.

“Setelah ini kami akan urutkan menjadi 15 besar. Nanti, kami akan umumkan berdasarkan abjad tidak akan menampilkan nilai. Pengumumannya sendiri akan kami umumkan pada 8-10 Desember 2022.

Setelah ini, akan kami lakukan tes wawancara pada 11-13 Desember 2022. Sebelum dilaksanakan wawancara, kami juga menerima tanggapan masyarakat terkait nama-nama yang akan diseleksi,” Imbuh Ogi.

Baca Juga :  Jelang Pilkada 2024, DPD PAN Sumedang Mulai Lakukan Penjaringan Cabup dan Cawabup

Dikatakannya, pengumuman hasil seleksi wawancara akan dilaksanakan pada 14-16 Desember 2022. Sedangkan, calon PPK hasil seleksi tersebut akan dilakukan pelantikan pada tanggal 4 Januari 2023 nanti.

“Alhamdulillah tes CAT berjalan dengan lancar tanpa kendala yang berarti. Semua yang dikhawatirkan seperti kesiapan komputer, jaringan, listrik, ternyata tidak ada hambatan. Peserta juga keliatannya cukup puas dan memberikan apresiasi kepada kami karena hasil tes dapat langsung kami tempel di papan pengumuman sesaat setelah tes selesai,” tukas Ketua KPU Sumedang, Ogi Ahmad Fauzi. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button