PolitikSumedang

DPC PKB dan DPD PAN Sumedang Bersatu, Bangun Poros Baru Jelang Pilkada 2024

TAHUEKSPRES, SUMEDANG – Meskipun peta politik jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sumedang masih dinamis, namun sejumlah partai politik (parpol) Islam di Sumedang seperti, Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sudah menentukan sikap berkoalisi membangun poros baru.

“Alhamdulillah, hari ini kami sudah bersilaturahmi sekaligus membuat kesepakatan bersama antara DPC PKB dan DPD PAN dalam menghadapi kontestasi Pilkada Sumedang 2024,” ucap Ketua DPC PKB Didi Suhrowardi didampingi Ketua DPD PAN Bagus Noorrochmat kepada wartawan di Sumedang Jawa Barat (Jabar), Sabtu (27/4/2024).

Baca Juga :  Saderek Clan Adakan Jumat Berkah, Bagikan 300 Nasi Kotak di Situraja

Menurut Didi, koalisi poros baru yang dibangun antara DPC PKB dengan DPD PAN Sumedang merupakan langkah awal dari proses politik yang cukup panjang.

“Setelah kesepakatan ini dideklarasikan, kami akan menentukan siapa yang pantas untuk bersama-sama kita usung sebagai bakal calon bupati dan calon wakil bupati di Pilkada tahun sekarang,” ujar Didi.

Tentu saja, sambung Didi, secara pragmatis dan terukur kedua parpol ini akan membidik bakal calon bupati dan wakil bupati yang cocok untuk Pilkada 2024.

Baca Juga :  Cawagub Jabar Erwan Setiawan Buka Kegiatan Perkemahan Terpadu dan Jambore Pramuka di Buper Kiarapayung

“Melalui silaturahmi dan kesepakatan ini, kami berkomitmen dan berharap semakin terjalin komunikasi yang lebih intensif antara Desk Pilkada DPD PAN maupun Desk Pilkada DPC PKB Sumedang,” tukasnya.

Di kesempatan itu, Ketua DPD PAN Sumedang, Bagus Noorrochmat mengapresiasi koalisi yang dibangun antara DPC PKB Sumedang dengan DPD PAN Sumedang.

“Insya Alloh, dalam waktu dekat akan ada parpol baru yang bergabung dengan koalisi PAN dan PKB. Tunggu saja nanti waktunya,” ucap Bagus.

Baca Juga :  PAN Sumedang Tanggapi Penetapan Tersangka DS Terduga Kasus Korupsi Bus Tampomas

Bagus berharap, setelah perjanjian kerjasama dilakukan antara DPC PKB dan DPD PAN Sumedang, langkah-langkah politik untuk melewati tahapan Pilkada 2024 dapat berjalan mulus kedepannya.

“Setelah Pemilu kemarin, PAN memiliki 4 kursi dan PKB 6 kursi di DPRD Sumedang. Ini merupakan langkah awal kami, terlebih koalisi poros baru yang dijalin dipastikan menjadi modal untuk meraih kemenangan di Pilkada Sumedang,” tukas Ketua DPD PAN Sumedang, Bagus Noorrochmat. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button